Unic29.com - Timnas Spanyol sepertinya belum kehabisan stok pemain muda berbakat yang siap tampil di level kompetisi internasional.
Kali ini yang menjadi sorotan adalah Jese Rodriguez Ruiz. Anggota Timnas Spanyol U-19 ini adalah winger potensial yang digadang akan menjadi pemain besar dalam beberapa tahun ke depan.
Dalam kiprahnya di ajang Piala Eropa U-19 yang berlangsung di Estonia, pemain yang dijuluki 'JR10' yang merupakan inisial nama dan nomor punggung yang dikenakannya, telah menyumbang empat buah gol bagi timnya.
Keberuntungan tentunya berada di pihak Real Madrid yang telah mengikatnya sejak tahun 2007. Jika performanya terus meningkat, bukan tidak mungkin JR10 akan menggantikan peran vital Cristiano Ronaldo di masa depan.
Menanggapi performanya yang disejajarkan dengan 'CR7', pemain kelahiran Las Palmas itu mengaku belum pantas menerima predikat bintang.
"Cristiano (Ronaldo) adalah bintang, pemain terbaik di dunia. Kami mungkin memiliki beberapa aspek yang hampir sama, namun ia berada di level yang lebih hebat dari saya saat ini," tegas Jese Rodriguez, seperti dilansir Marca.
"Adalah sebuah penghargaan dengan dibandingkan dengannya (CR7). Saya merasa beruntung bisa dekat dengannya, sehingga memungkinkan saya untuk menyaksikannya (berlatih) secara langsung dan belajar darinya," tukasnya.
Sejak diboyong dari klub Huracan, pemain yang kini berusia 19 tahun itu sudah tampil sebanyak 42 laga bersama Real Madrid B dan membukukan 10 gol.
Musim kompetisi 2011/12, penyerang sayap tersebut sudah melakoni debutnya pada 24 Maret 2012 di ajang La Liga. Ia masuk menggantikan Cristiano Ronaldo di 10 menit terakhir laga melawan Real Sociedad yang akhirnya dimenangi oleh 'Los Blancos' dengan skor 5-1. (inilah)